DETAIL DOCUMENT
REPRESENTASI PEREMPUAN DINAMIS DALAM PROGRAM “WINGS TEAM” UNTUK MEMBANGUN BRAND IMAGE RED BULL
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bakrie
Author
Putra, Karel Ade
Subject
Branding (Marketing) 
Datestamp
2017-09-13 05:02:33 
Abstract :
ABSTRAK Penelitian ini ingin melihat strategi Red Bull dalam merepresentasikan perempuan dinamis dalam program Wings Team untuk membangun brand image Red Bull. Berangkat dari Teori Brand Personality dan Representasi Perempuan, yang digunakan oleh peneliti untuk mengetahui Brand Image dari Red Bull dengan mereprentasikan perempuan dinamis. Wings team mereprentasikan perempuan untuk melakukan sampling produk kepada konsumen dan dipercaya sebagai Brand Ambassador atau Face of The Brand dari produk Red Bull. Metode kualitatif deskriptif dipilih guna untuk menjelaskan secara lebih dalam mengenai strategi Red Bull dalam merepresentasikan perempuan dinamis dalam program Wings Team untuk membangun Brand Image Red Bull. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi yang digunakan oleh Red Bull dengan merepresentasikan perempuan dinamis pada Wings Team, tidaklah menjadi tujuan utama dalam membangun Brand Image dari Red Bull. Melainkan, dari kegiatan-kegiatan Wings Team yang menjadi tujuan utama untuk membangun image Red Bull dengan dibantu dari fasilitas, serta atribut-atribut yang digunakan oleh Wings Team pada saat melakukan sampling serta pola perilaku dari Wings Team itu sendiri. Kata Kunci: Brand Image, Red Bull, Representasi perempuan dinamis, Wings Team 
Institution Info

Universitas Bakrie