DETAIL DOCUMENT
Rancang Bangun Vehicle Monitoring System Berbasis Web dan Android Dengan Penerapan Algoritma Geohash Pada PT Mitra Pandan Lestari
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bakrie
Author
Uliarta, Stefanny
Subject
Information Systems 
Datestamp
2016-07-18 09:01:10 
Abstract :
Penelitian tugas akhir ini membahas tentang aplikasi vehicle monitoring berbasis web dan Android dengan algoritma geohash untuk indeks pada database. Vehicle monitoring system memungkinkan pemilik kendaraan atau orang ketiga lainnya untuk mengetahui posisi kendaraan secara real-time. Sistem seperti ini berguna pada perusahaan ekspedisi di mana perusahaan membutuhkan informasi terkait dengan kendaraan yang dipakai untuk mengantar barang. Aplikasi Android dibuat dengan memanfaatkan teknologi GPS dan internet pada ponsel Android untuk mendapatkan data koordinat posisi dan mengirimkannya ke database server. Selanjutnya, aplikasi web akan mengambil data koordinat tersebut dari database untuk ditampilkan dalam bentuk Google Maps. Dengan demikian admin dapat melihat dan mengetahui posisi kendaraan yang dilacak. Vehicle monitoring system menggunakan algoritma geohash sebagai indeks pada database. String geohash merepresentasikan data lintang dan bujur pada kolom database sehingga proses query dilakukan hanya pada satu kolom yaitu kolom geohash. 
Institution Info

Universitas Bakrie