DETAIL DOCUMENT
PEMANFAATAN MEDIA ONLINE YOUTUBE OLEH BEAUTY VLOGGER ABEL CANTIKA DALAM MENDESIMINASI INFORMASI KECANTIKAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bakrie
Author
Septia, Eka Nur
Subject
Communication Science 
Datestamp
2017-09-15 04:14:12 
Abstract :
Dengan berkembangnya media yang begitu cepat, membuat media online Youtube sebagai media yang digunakan khalayak dalam mencari informasi. Abel Cantika adalah salah satu beauty vlogger yang memanfaatkan media online Youtube sebagai media dalam menyampaikan informasi kecantikan melalui vlog. Penelitian ini berisikan tentang aktivitas khalayak dalam mengunduh vlog Abel Cantika. Guna memperjelas lebih dalam mengenai aktivitas khalayak penelitian ini menggunakan metodologi deskriptif kualitatif. Ada empat aktivitas khalayak dalam menggunakan media yaitu, Utility (media memiliki kegunaan), Intentionality (motivasi awal orang menentukan akan isi media), Selectivity (khalayak menggunakan media yang dapat merefleksikan keterkaitan dan preferensi mereka), Imperviousness to influence (khalayak membentuk pemahaman mereka sendiri dari isi media). Dari ketiga informan, didapati alasan para subscribers dalam mengunduh vlog Abel Cantika dikarenakan, (1) untuk mengetahui informasi kecantikan (2) informasi yang disampaikan jelas (3) konten yang menarik. Kemudian tujuan utama dalam mengunduh vlog Abel Cantika yang paling dominan dikarekan informasi kecantikan yang disampaikan jelas dan mudah dipahami. 
Institution Info

Universitas Bakrie