DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PROMOSI PENJUALAN TERHADAP LOYALITAS PENGGUNA SHOPEE
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bakrie
Author
puspitasari, yuniarti
Subject
Communication Science 
Datestamp
2018-02-27 10:04:36 
Abstract :
Shopee menggunakan promosi penjualan sebagai alat promosinya. Promosi penjualan yang digunakan oleh Shopee adalah voucher, diskon, cashback, dan free ongkir. Penelitian ini berfokus pada pengaruh promosi penjualan Shopee terhadap loyalitas pengguna saja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif eksplanatif dengan mengumpulkan data melalui metode survei. Populasi penelitian adalah pengguna aktif Shopee yang pernah menggunakan salah satu promosi di Shopee. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel non-probability sampling dengan menggunakan metode purposive sampling. Sampel berjumlah 102 responden berhasil dikumpulkan dengan menggunakan teknik pengumpulan data, yaitu kuesioner yang disebarkan secara online. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis regresi berganda. Lalu, hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) voucher berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas, dibuktikan dengan nilai uji t sebesar 1,576, nilai signifikasi sebesar 0,037, dan nilai koefisien regresi sebesar 2,115; (2) cashback tidak berpengaruh terhadap loyalitas, dibuktikan dengan nilai uji t sebesar 0.288, nilai signifikasi sebesar 0,266, dan nilai koefisnien regresi sebesar 1.119; (3) diskon berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas, dibuktikan dengan nilai uji t sebesar 0.625, nilai signifikasi sebesar 0,002, dan nilai koefisien regresi sebesar 3.142;(4) free ongkir tidak berpengaruh signifikan terhadap loyalitas, dibuktikan dengan nilai uji t sebesar 0,491, nilai signifikasi sebesar 0,390, dan nilai koefisien regresi sebesar 0.864. (5) Berdasarkan tabel di atas, uji F menghasilkan nilai F sebesar 9,596 dengan tingkat signifikansi 0,000. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel voucher, cashback, diskon, dan free ongkir secara bersama-sama (simultan) berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas. 
Institution Info

Universitas Bakrie