DETAIL DOCUMENT
DAMPAK KONFLIK DAN STRESS KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. NUSA SARANA CITRA BAKTI (SUZUKI) PALEMBANG.
Total View This Week0
Institusion
Universitas Bina Darma
Author
ENDRIK, ARDIANSYAH
Rabin Ibnu, Zainal
Subject
H Social Sciences (General) 
Datestamp
2020-07-10 07:33:20 
Abstract :
Sumber daya manusia meurpakan kunci pokok yang harus diperhatikan dengan segala kebutuhannya dalam sebuah perusahaan, oleh karena itu apabila perusahaan tidak memiliki sumber daya manusia yang berkualitas maka tidak akan berjalan dengan baik, banyak faktor yang mempengaruhi sumber daya manusia yaitu Konflik kerja dan Stress kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Dampak Konflik dan Stress kerja terhadap Kinerja karyawan pada PT. Nusa Sarana Citra Bakti (SUZUKI) Palembang. Sampel dalam penelitian ini 45 karyawan, teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan penyebaran kuesioner. Data yang diperoleh dianlisis secara kuantitatif dan kualitatif, dengan menggunakan alat analisis seperti regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, dan uji F. Dan untuk menganalisis data menggunakan program SPSS 22.0. Dari hasil analisis statistik diketahui regresi linier berganda yaitu Y = 4,345 + -0,580(X1) + - 0,699(X2). Dari hasil tersebut menunjukan bahwa Konflik dan Stress kerja berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. 
Institution Info

Universitas Bina Darma