DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN PENDAMPINGAN ORANG TUA DENGAN PERKEMBANGAN KOGNITIF PADA ANAK USIA 6 TAHUN DI SDN 1 TELAGATAWANG
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali
Author
Leoni, Ni Kadek Yully
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2023-03-07 12:15:46 
Abstract :
Perkembangan kognitif adalah kemampuan suatu proses berpikir dalam memahami, menghubungkan menilai dan mempertimbangkan suatu kejadian atau peristiwa. Perkembangan kognitif mempengaruhi proses pembelajaran disekolah, kemampuan membaca, menulis dan analisis pemecahkan masalah pada anak. Namun dalam prosesnya tidak semua anak dapat berkembang sesuai dengan tumbuh kembangnya hal ini bersifat muktifaktoral salah satunya adalah orang tua. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan pendampingan orang tua dengan perkembangan kognitif pada anak usia 6 tahun di SDN 1 Telagatawang Penelitian ini menggunakan metode pendekatan cross sectional, dengan sampel berjumlah 30 responden dengan menggunakan metode total sampling . Data dalam penelitian ini dianalisis menggunakan uji Rank Spearman. Hasil analisis data diperoleh hasil nilai p-value 0,016 (?=0.05) yang berarti adanya ada hubungan yang sangat signifikan antara pendampingan orang tua dengan perkembangan kognitif pada anak usia 6 tahun di SDN 1 Telagatawang. Penelitian ini diharapkan menjadi panduan dalam meningkatkan perkembangan kogntif pada anak melalui peningkatan pendampingan yang dilaksanakan orang tua. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali