Abstract :
ABSTRAK
Pada ibu yang aktif bekerja sebagian besar mengalami hambatan dalam menyusui bayinya. Beberapa hambatan dalam pemberian ASI oleh ibu bekerja yaitu durasi bekerja yang terlalu lama, minimnya kesempatan untuk memerah ASI di tempat kerja akibat tidak tersedianya fasilitas menyusui seperti ruang laktasi, serta kurangnya pengetahuan ibu bekerja mengenai manajemen laktasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan keberhasilan pemberian ASI Eksklusif oleh ibu bekerja di Kecamatan Negara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif korelatif dengan rancangan cross sectional pada 97 responden menggunakan purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner pengetahuan, ketersediaan fasilitas laktasi di tempat kerja, dan dukungan suami. Analisis data menggunakan uji eta dan coefficient contingency. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan usia (p=0,08), jumlah paritas (p=0,132), jenis kelamin bayi (p=0,501), status sosial ekonomi (p=0,111), jenis pekerjaan ibu (p=0,70), pengetahuan (p=0,338), ketersediaan fasilitas laktasi (p=0,3), dukungan suami (p=0,180) dengan pemberian ASI eksklusif. Sedangkan jarak (p=0,019) dan durasi kerja (p=0,044) berhubungan dengan pemberian ASI eksklusif (p<0,05). Kesimpulannya tidak ada hubungan antara usia, jumlah paritas, jenis kelamin bayi, status sosial ekonomi, jenis pekerjaan ibu, pengetahuan ibu mengenai ASI eksklusif, ketersediaan fasilitas laktasi di tempat kerja dan dukungan suami dengan pemberian ASI eksklusif dan ada hubungan jarak rumah ke tempat kerja, durasi bekerja dengan pemberian ASI eksklusif oleh ibu bekerja di Kecamatan Negara. Penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan ibu bekerja mengenai manajemen ASI perah sehingga pemberian ASI eksklusif berhasil dicapai.
Kata-kata kunci: ibu bekerja, keberhasilan ASI eksklusif, manajemen laktasi