DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KOMBINASI NESTING DAN PRONE POSITIONING TERHADAP SATURASI OKSIGEN DAN FREKUENSI NADI BAYI PREMATUR DENGAN BBLR DI RUANG NICU RSD MANGUSADA
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali
Author
HARMONI, NI PUTU INTAN
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2023-01-30 06:18:17 
Abstract :
Bayi baru lahir atau neonatus mencakup bayi pada umur 0 ? 28 hari dimana kehidupan pada masa neonatus ini sangat rawan terlebih lagi pada bayi prematur dengan BBLR yang sangat sensitif terhadap rangsangan- rangsangan yang dapat menimbulkan stres sehingga dapat mempengaruhi fisiologis bayi yang dapat dilihat dari nilai saturasi oksigen dan frekuensi nadi. Pemberian perawatan kombinasi nesting dan prone positioning merupakan bagian dari konsep developmental care merupakan asuhan keperawatan yang mengoptimalkan fungsi fisiologis serta memenuhi kebutuhan pertumbuhan dan perkembangan bayi selama bayi menjalani perawatan di ruang NICU. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi nesting dan prone positioning terhadap saturasi oksigen dan frekuensi nadi bayi prematur dengan BBLR di ruang NICU RSD Mangusada dengan menggunakan metode penelitian quasi experiment, dengan rancangan Non Equivalent With Control Group Design. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan melibatkan 40 responden yang dibagi menjadi dua kelompok. Hasil uji Independent t- Test terlihat nilai Sig=0,001 yang berarti p < 0,05, maka Ho ditolak dimana hal ini menunjukkan bahwa kombinasi nesting dan prone positioning lebih efektif dalam meningkatkan saturasi oksigen dan frekuensi nadi bayi prematur dengan BBLR dibandingkan perawatan dengan menggunakan nesting saja. Perawat diharapkan dapat menerapkan kombinasi nesting dan prone positioning secara berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas asuhan kepada neonatus. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali