DETAIL DOCUMENT
ANALISIS FAKTOR KECEMASAN PADA PENERIMA VAKSIN COVID-19 DI DESA BONGKASA ABIANSEMAL BADUNG
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali
Author
Supartini, Ni Putu
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2023-02-02 05:54:31 
Abstract :
Badung merupakan destinasi pariwisata di Bali yang membutuhkan herd immunity melalui vaksinasi Covid-19. Percepatan pengembangan vaksin, menjadi pemicu peningkatan kecemasan masyarakat. Kecemasan merupakan suatu perasaan subjektif mengenai ketegangan mental atau tidak adanya rasa aman yang dipengaruhi oleh faktor stressor psikososial. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis faktor penyebab kecemasan pada penerima vaksin Covid-19 di Desa Bongkasa Badung. Desain penelitian ini deskriptif analitik dengan pendekatan Cross Sectional dan pengambilan sampel menggunakan teknik consecutive sampling. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 43 responden. Analisis yang digunakan melalui statistik non parametrik dengan uji korelasi Rank Spearman. Hasil penelitian didapatkan bahwa karakteristik usia pada penerima vaksin Covid-19 di Desa Bongkasa terbanyak pada usia 18 ? 59 Tahun yaitu 48,8%, jenis kelamin sebagian besar adalah perempuan 69,8%, pendidikan terbanyak yaitu pendidikan SMA 25,6%, pengalaman sebagian besar memiliki pengalaman pernah mendapatkan vaksin Covid-19 yaitu 60,5%, dukungan keluarga sebagian besar adalah dukungan keluarga baik 58,1%, sedangkan tingkat kecemasan paling banyak adalah tingkat kecemasan ringan 62,8% dan tingkat kecemasan sedang 37,2%. Berdasarkan hasil uji korelasi dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara usia dengan tingkat kecemasan pada penerima vaksin Covid-19 di Desa Bongkasa dengan nilai p < 0,05 yaitu p = 0,011. Ada hubungan antara jenis kelamin dengan tingkat kecemasan, ada hubungan antara pendidikan dengan tingkat kecemasan, ada hubungan antara pengalaman dengan tingkat kecemasan ada hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan dengan nilai p < 0,05 yaitu p = 0,000. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali