DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PEMBERIAN HAND MASSAGE TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI DI RUANG OPERASI RUMAH SAKIT TK. II UDAYANA
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali
Author
Widiani, Ni Luh Komang
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2023-02-15 01:50:00 
Abstract :
Tindakan pembedahan atau operasi menimbulkan perasaan cemas bagi pasien karena adanya kekhawatiran terkait tindakan pembedahan bahkan dampak yang dapat ditimbulkan. Kecemasan dapat mempengaruhi proses operasi serta proses pemulihan pasien sehingga diperlukan adanya penatalaksanaan yang tepat, salah satunya dengan pelaksanaan hand massage. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian hand massage terhadap tingkat kecemasan pasien pre operasi di Ruang Operasi Rumah Sakit TK. II Udayana Penelitian ini merupakan penelitian pre experiment dengan one group pretest and posttest design yang melibatkan 35 sampel ditentukan dengan teknik accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner Amsterdam Preoperative Anxiety and Information Scale (APAIS) dan di analisis menggunakan analisis uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kecemasan sebelum pemberian hand massage lebih banyak berada dalam kecemasan berat (57,1%) dan sesudah pemberian hand massage sebagian besar responden mengalami kecemasan ringan (40,0%). Temuan penelitian ini menunjukkan ada pengaruh pemberian hand massage terhadap tingkat kecemasan pasien pre operasi di Ruang Operasi Rumah Sakit TK. II Udayana (p-value=0,000). Pelayanan keperawatan diharapkan dapat menerapkan terapi hand massage bagi pasien pre operasi yang mengalami kecemasan. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bina Usada Bali