DETAIL DOCUMENT
TA : Implementasi Metode Weighted Product untuk Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Mobil Bekas Berbasis Website Studi Kasus: Sumber Rejeki Mobil
Total View This Week0
Institusion
Universitas Dinamika
Author
Prayogi, Nandang
Subject
658 General management 
Datestamp
2023-08-04 09:02:54 
Abstract :
Badan Pusat Statistik menunjukkan terjadi peningkatan populasi mobil dari tahun 2018 yaitu 14.830.689 unit, menjadi 15.797.746 unit pada tahun 2020. Peningkatan ini menunjukkan adanya peningkatan penjualan mobil. Namun, harga mobil baru relatif masih tinggi, akibatnya membeli mobil bekas menjadi solusi alternatif, permintaan akan mobil bekas tidak hanya dipengaruhi oleh faktor harga, tetapi juga kebutuhan dan minat calon pembelinya. Data survei mengindikasikan bahwa 53,1% responden mengalami kesulitan dalam memilih mobil bekas, sehingga calon pembeli mobil bekas kesulitan dalam menentukan pilihan sesuai kebutuhan dengan prioritas tertentu. Calon pembeli bingung karena terlalu banyak kriteria atau atribut yang harus ditentukan. Kondisi itu juga dialami oleh calon pembeli di Showroom Sumber Rejeki Mobil. Solusi terhadap masalah penentuan kriteria untuk memilih mobil bekas dapat diselesaikan dengan menggunakan sistem pendukung keputusan menggunakan metode Weighted Product (WP). Metode ini mampu memecahkan masalah pengambilan keputusan multi atribut dengan menggunakan teknik perkalian untuk menggabungkan rating atributnya. Selanjutnya, setiap rating atribut harus dipangkatkan dulu dengan atribut bobot yang berkaitan, sehingga menghasilkan rekomendasi daftar mobil bekas pada Showroom Sumber rejeki mobil dengan metode Weighted Product. Mengacu pada hal diatas, maka bagaimana mengimplementasikan metode Weighted Product dalam sistem pendukung keputusan pemilihan mobil bekas pada Showroom Sumber Rejeki Mobil yang sesuai dengan kriteria calon pembeli. Metodologi penelitian yang digunakan melibatkan pendekatan fase-fase pengambilan keputusan antara lain penelusuran (Intelligence), perencanaan (Design), pemilihan (Choice), dan implementasi (Implementation). Hasil penelitian ini yaitu aplikasi berbasis website menyediakan kriteria utama (harga, tahun pembuatan, kilometer, kapasitas mesin, konsumsi BBM, rating) serta filter tambahan (merk, transmisi, dan warna). Calon pembeli memberikan bobot nilai kepentingan pada kriteria, dengan pemeriksaan untuk membandingkan tingkat ketepatan, dan ditemukan jumlah seluruh kombinasi 15.625 data uji, dari 6 kriteria dengan 5 tingkatan prioritas yang berbeda dan hasilnya sama. Adapun hasil perbandingan perhitungan manual dan perhitungan aplikasi. Perbandingan ini menunjukan tidak adanya perbedaan yang berarti aplikasi yang dibangun sudah sesuai dan akurat. Pengujian lain menggunakan metode White box testing. Ditemukan 10 alur path dengan tingkat keberhasilan 100%. Selain itu, disimpulkan bahwa aplikasi yang dibangun berfungsi dengan baik sebagai alat bantu (Tools) untuk calon pembeli dalam mempertimbangkan pemilihan mobil bekas. Sementara itu, aplikasi juga dapat membantu Showroom Sumber Rejeki Mobil dalam pembuatan laporan penjualan secara berkala, termasuk laporan setiap periode penjualan dan laporan setiap transaksi penjualan mobil bekas. 
Institution Info

Universitas Dinamika