DETAIL DOCUMENT
TA : Sistem Penilaian Kerja Karyawan dengan Metode Pembobotan & Designasi Item Pekerjaan Pada PT Telkom Divre 6 Banjarmasin
Total View This Week0
Institusion
Universitas Dinamika
Author
Permana, Ade
Subject
650 Management & auxiliary services 
Datestamp
2015-02-23 03:39:56 
Abstract :
Dalam kontek perkembangan dan kemajuan bisnis perusahaan ke arah divergensi, usaha menanamkan jiwa inovatif dan entrepreneurship (kewiraswastaan) bagi seluruh asset terpenting suatu perusahaan yakni SDM, menjadi hal yang sangat penting. Pepatah the man behind the gun adalah merupakan konteks yang luas, artinya bukan saja manusia yang berada dibelakang peralatan tersebut yang akan menentukan performansi perusahaan. Tetapi juga bagaimana manusia dalam perusahaan tsb ?memainkan? sistem yang justru akan menentukan performansi yang sinergis antara subyek dan obyek. Informasi karyawan adalah semakin penting yang mencakup seperti jumlah tenaga yang dimiliki, masa kerja setiap pekerja, jabatan yang pernah disandang, dsb. Pentingnya penilaian prestasi kerja yang rasional dan diterapkan secara obyektif paling sedikit ada dua kepentingan yaitu kepentingan pegawai yang bersangkutan dan kepentingan organisasi. Bagi para pegawai penilaian tersebut berperan sebagai feedback tentang kemampuan, kekurangan dan potensinya yang bermanfaat untuk menentukan tujuan dan rencana pengembangan karirnya. Bagi organisasi hasil penilaian para pegawai sangat penting peranannya dalam pengambilan keputusan, tentang berbagai hal seperti identifikasi kebutuhan program pendidikan dan pelatihan, rekruiting dan seleksi, promosi, sistem imbalan serta berbagai aspek keseluruhan proses manajemen sumber daya manusia. 
Institution Info

Universitas Dinamika