Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana kualitas jasa yang diberikan oleh Baraya Travel terhadap konsumennya. Kualitas jasa dinilai penting karena cukup memberikan dampak terhadap citra perusahaan Baraya itu sendiri, padahal standar operasional jasa ini lah yang menjadi acuan bagi kualitas jasa yang diberikan itu sendiri. Maka dari itu dalam penelitian ini membahas tentang usaha peningkatan atau pengembangan kualitas jasa yang diberikan oleh Baraya Travel kepada konsumennya menggunakan metode Quality Function Deployment.
Dengan melakukan penelitian, penelitian ini menggunakan sampel mixed methods. Karena penelitian ini menggunakan dua metode secara bersamaan, yaitu metode kualitatif pada saat mewawancarai pihak pihak terkait dan menjadikannya atribut pernyataan yang dicantumkan dalam kuisioner yang datanya akan diolah secara kuantitatif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 100 orang, namun untuk mengurangi kesalahan maka akan digunakan sample sebanyak 110 orang. Data yang telah didapatkan dari hasil penyebaran kuisioner akan dianalisis oleh metode Quality Function Deployment yang nantinya akan dibuat House of Quality yang akan menafsirkan apa saja yang konsumen butuhkan dan akan diselaraskan dengan strategi dari perusahaan itu sendiri. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa strategi yang paling cocok dengan keinginan konsumen adalah mengadakan pelatihan SOP jasa, karena mayoritas responden mengedepankan kenyamanan saat menggunakan travel.