DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan Dan Kinerja Keuangan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Lq-45 Yang Terdaftar Di Bei Periode 2014-2017
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas
Author
Monika, Tia
Subject
Struktur Modal (Debt to Equity Ratio) 
Datestamp
2021-08-25 07:29:24 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Struktur Modal (Debt to Equity Ratio), Pertumbuhan Perusahaan dan Kinerja Keuangan (Return On Assets) terhadap Nilai Perusahaan (Price to Book Value) yang terdapat di Perusahaan LQ-45 yang terdaftar di BEI pada periode 2014-2017. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Dengan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan LQ-45 yang tercatat di BEI. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dengan hasil sampel 9 perusahaan. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi liner berganda, uji t dan uji f, dengan alat bantu perhitungan menggunakan Eviews 9. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Struktur Modal dan Kinerja Keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan, sedangkan Pertumbuhan Perusahaan tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan. Secara simultan Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan dan Kinerja Keuangan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Nilai koefisien determinasi 95,24% berarti Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan dan Kinerja keuangan terhadap Nilai Perusahaan berpengaruh sebesar 95,24% dan sisanya sebesar 4,76% dipengaruhi oleh faktor lain. 

Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas