DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Intellectual Capital Terhadap Kinerja Masa Depan Perusahaan BUMN Yang Terdaftar Dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2013-2018
Total View This Week0
Institusion
STIE Indonesia Banking School
Author
Fariz, Muhammad
Subject
HF5601 Accounting 
Datestamp
2021-08-20 09:03:03 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital (MVAIC) dengan kinerja perusahaan BUMN Indonesia di masa yang akan datang. Intellectual capital dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan indikator berupa human capital efficiency, relational capital efficiency, structural capital efficiency, dan capital employed efficiency. Sementara kinerja perusahaan diukur menggunakan return on assets dan growth of revenue sebagai indikator kinerja keuangan, serta market share dan employee productivity sebagai indikator kinerja non-keuangan. Sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2013-2018. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan sampel berupa purposive sampling dengan menggunakan data sekunder dan menggunakan metode analisis data berupa partial least square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan masa depan perusahaan BUMN, tetapi intellectual capital tidak berpengaruh terhadap kinerja non-keuangan masa depan perusahaan BUMN. Kata kunci: Intellectual capital, kinerja keuangan, kinerja non-keuangan 

Institution Info

STIE Indonesia Banking School