Abstract :
ABSTRAK
Setiowati, Dewi Fajar. 2019. Penerapan Model Pembelajaran Aktif (Active Learning) dengan Index Card Match terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VIII Semester II pada pokok bahasan Kubus dan Balok di MTs Sabilul Muttaqin Margoagung Sumberrejo Bojonegoro Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi, Prodi Pendidikan Matematika, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, IKIP PGRI Bojonegoro. Pembimbing: (I) Ari Andriani, M.Pd. (II) Novi Maya Sari, M.Pd..
Kata Kunci : Model Pembelajaran Aktif (Active Learning), Index Card Match, Hasil Belajar, Kubus dan Balok.
Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk membuktikan apakah model pembelajaran aktif (active learning) dengan index card match dapat menghasilkan hasil belajar yang lebih baik daripada model pembelajaran lansung pada pokok bahasan kubus dan balok kelas VIII semester II MTs Sabilul Muttaqin Margoagung Sumberrejo Bojonegoro Tahun Pelajaran 2018/2019.Populasi penelitian ini adalah siswa MTs Sabilul Muttaqin Margoagung kelas VIII semester II tahun ajaran 2018/2019 yang terdiri dari 4 kelas yaitu kelas VIII A, VIII B, VIII C, dan VIII D. Teknik sampling yang digunakan untuk menentukan kelas sampel adalah cluster random sampling. Kelas yang dijadikan sampel yaitu kelas VIII B dan VIII C dengan jumlah tiap kelas 30 siswa sebagai kelas ekperimen dan kelas VIII B dengan jumlah 30 siswa sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan untuk memperoleh data adalah berupa dokumentasi dan tes. Metode dokumentasi yang digunakan adalah berupa data nilai UAS semester ganjil siswa kelas VIII MTs Sabilul Muttaqin Margoagung tahun pelajaran 2018/2019. Metode tes yang digunakan berupa soal pilihan ganda sebanyak 25 butir soal. Variabel dalam penelitian ini adalah model pembelajaran aktif (active learning) dengan strategi index card match sebagai variabel bebas dan hasil belajar siswa sebagai variabel terikat. Uji prasyarat yang digunakan adalah uji normalitas menggunakan metode Lilifors dan uji homogenitas menggunakan uji F. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dengan rumus separeted varians. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di MTs Sabilul Muttaqin Margoagung didapatkan harga t hitung pada penghitungan dengan menggunakan rumus polled varians yaitu thitung = 4,805. Besar derajat kebebasan ?dk = 58 dan taraf signifikan ? = 5%, didapatkan harga ttabel dengan melihat tabel statistik adalah sebesar 2,301. Didapatkan hasil bahwa thitung bukan anggota DK atau harga thitung > 4,805 atau thitung < 4,805, dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Model Pembelajaran Aktif (Active Learning) Dengan Index Card Match dapat menghasilkan hasil belajar lebih baik daripada model pembelajaran langsung pada pokok bahasan kubus dan balok kelas VIII semester II MTs Sabilul Muttaqin Margoagung Sumberjo Bojonegoro Tahun Pelajaran 2018/2019