Abstract :
Seiring perkembangan zaman teknologi diciptakan untuk mempermudah kehidupan manusia.
Teknologi digital (media sosial) banyak dimanfaatkan sebagai alat bantu dalam berkomunikasi
dengan orang lain namun tidak dapat dipungkiri dalam penggunaannya dapat menimbulkan
dampak terhadap kesehatan mental penggunanya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui
hubungan penggunaan media sosial Tik Tok dengan kesehatan mental remaja di MAN 4
Karawang. Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross
sactional. Teknik pengambilan sampel menggunakan purvosive sampling, dengan populasi 133
dan didapatkan besar sampel 100 responden. Pengumpulan data dengan instrumen kuesioner. Uji
analisis univariat didapatkan distribusi frekuensi penggunaan media sosial Tik Tok yaitu kurang
aktif 46 (46%) responden, aktif 54 (54%) responden dan distribusi frekuensi kesehatan mental
yaitu kurang baik 56 (56%) responden, baik 44 (44%) responden dan uji analisis bivariat
menggunakan uji chi square didapatkan p value 0.033<0.05 yang diartikan Ha diterima.
Kesimpulan: adanya hubungan antara penggunaan media sosial Tik Tok dengan kesehatan mental
remaja di MAN 4 Karawang. Saran diharapkan dapat menjaga kesehatan mental dengan lebih
mengontrol diri atau membatasi diri dalam menggunakan media sosial terkhusus Tik Tok.