DETAIL DOCUMENT
KUNTI NALIBROTO: KELOMPOK WAYANG ORANG KALANGAN ELITE DI JAKARTA
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Surakarta
Author
Widyarani, Dhita Anindya
Subject
Penciptaan dan Pengkajian Seni 
Datestamp
2017-03-15 02:55:13 
Abstract :
ABSTRAK Kehidupan kesenian Wayang Orang di Jakarta yang diwarnai keterlibatan kalangan elite sebagai pemain dan penyandang dana mampu membuat kesenian Wayang Orang tetap hidup dan berkembang. Kelompok Kunti Nalibroto sebagai kelompok Wayang Orang kalangan elite dipilih menjadi objek penelitian untuk mengupas hal-hal yang terkait dengan keberadaan kelompok Wayang Orang kalangan elite di Jakarta. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah:(1) Mengapa para elite memilih kesenian Wayang Orang sebagai ekspresi diri? (2) Bagaimana Konsepsi Wayang Orang kalangan elite Kunti Nalibroto? (3) Bagaimana potensi Wayang Orang kalangan elite Kunti Nalibroto? Dalam kerangka konseptual, konsep yang digunakan adalah konsep ?peran?, ?status? dan ?kalangan elite?. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitis dengan pendekatan kualitatif, dan fenomenogi untuk memaparkan gejala dan fakta mengenai kelompok Wayang Orang kalangan elite di Jakarta. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi pustaka, observasi dan wawancara. Dari kajian yang telah dilakukan, ditarik kesimpulan: 1) Para elite memilih kesenian Wayang Orang sebagai ekspresi diri karena mereka membutuhkan kegiatan relaksasi untuk menjaga keseimbangan hidup, dan dengan berlatih Wayang Orang mereka kembali kepada akar budaya tradisi serta dapat melakukan olah jiwa, olah rasa dan olah raga sekaligus. ; (2) Wayang Orang Kunti Nalibroto adalah organisasi non-profit dengan keseluruhan anggotanya adalah kalangan elite wanita (sosialita) yang bertujuan mendukung pembinaan kesenian tradisi dengan mengadakan pertunjukan Wayang Orang secara rutin; (3) Seluruh potensi yang dimiliki dapat dimaksimalkan dalam pementasan Kelompok Kunti Nalibroto, dan di masa datang kelompok ini berpotensi untuk terus eksis dalam dunia kesenian Wayang Orang dan turut memberikan kontribusi terhadap pelestarian dan pengembangan kesenian Wayang Orang di Indonesia. Kata Kunci: Wayang Orang, elite, Kunti Nalibroto. 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Surakarta