DETAIL DOCUMENT
EKSISTENSI DAN KARAKTERISTIK BATIK MOTIF WARAK NGENDOG DI KAMPUNG BATIK SEMARANG DALAM ERA MODERN
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Surakarta
Author
RAHMAWATI, ALIFAH
Subject
Kriya Seni 
Datestamp
2023-11-15 08:42:41 
Abstract :
Penelitian ini dilatarbelakangi untuk mendeskripsikan secara mendalam tentang eksistensi dan karakteristik batik motif Warak Ngendog di kampung batik Semarang. Batik adalah salah satu warisan budaya Indonesia yang telah diakui oleh UNESCO sebagai Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan sajian sebuah descriptive interpretative dan menggunakan pendekatan estetika yaitu estetika menurut teori A.A.M Djelantik, digunakan untuk menguraikan eksistensi dan karakteristik dari batik motif Warak Ngendog di kampung batik Semarang. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui eksistensi dan karakteristik batik motif Warak Ngendog di kampung batik Semarang dalam era modern. Hasil penelitian menunjukkan bahwa eksistensi batik motif Warak Ngendog di kampung batik Semarang masih terjaga, meskipun terdapat beberapa tantangan yang harus dihadapi. Karakteristik batik motif Warak Ngendog di kampung batik Semarang terdiri dari aspek bentuk, warna, dan nilai estetika yang masih terjaga sesuai dengan asal-usulnya. Namun, terdapat pula adaptasi terhadap permintaan pasar yang mempengaruhi pemilihan motif dan warna. 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Surakarta