DETAIL DOCUMENT
FUNGSI TARI MUNG DHE DALAM PENGEMBANGAN ASET WISATA DI KABUPATEN NGANJUK
Total View This Week0
Institusion
Institut Seni Indonesia Surakarta
Author
Anjarsari, Novi
Subject
Tari 
Datestamp
2016-09-24 06:40:26 
Abstract :
ABSTRAK Fungsi Tari Mung Dhe dalam Pengembangan Aset Wisata di Kabupaten Nganjuk, 2015), Skripsi Program S-1 Jurusan Tari Fakultas Seni Pertunjukan, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Tari Mung Dhe adalah tari rakyat asal Kabupaten Nganjuk yang bertema kepahlawanan. Pada dasarnya penelitian ini berupaya untuk mengungkap fungsi Tari Mung Dhe dalam pengembangan Aset Wisata di Kabupaten Nganjuk. Strategi yang ditempuh adalah mendeskripsikan dan menjelaskan tentang lahirnya Tari Mung Dhe, bentuk sajian Tari Mung Dhe yang meliputi komponen nonverbal meliputi; 1) tema, 2) alur cerita/alur dramatik, 3) gerak, 4) penari, , 5) pola lantai, 6) ekspresi wajah/polatan, 7) rias, 8) busana, 9) musik, 10) panggung, 11) properti, 10) seting. Bentuk Metode penelitiannya bersifat kualitatif dengan menggunakan pendekatan linguistik/bahasa, yang memandang tari sebagai suatu ungkapan bahasa. Adapun teknik pengumpulan datanya melalui: observasi, studi pustaka dan wawancara. Selanjutnya teknik analisisnya menggunakan paradikma kualitatif yaitu dilakukan bersamaan dengan pengumpulan data dan pada bagian akhir dibuat simpulan dan saran. Hasil temuan penelitian ini dapat dipaparkan bahwa Fungsi Tari Mung Dhe dalam Pengembangan Aset Wisata di Kabupaten Nganjuk memiliki fungsi primer sebagai sarana ekspresi dan fungsi sekunder sebagai, 1) sarana pelestarian, 2) sarana daya tarik wisata, 3) sarana penunjang identitas kabupaten Nganjuk, 4) sarana pendidikan, , 5) menumbuhkan nilai spirit dalam pertunjukan Tari Mung Dhe, 6) memberikan nilai seni sebagai tari arak-arakan. Pertunjukan Tari Mung Dhe dalam pengembangan aset wisata pada kenyataannya menimbulkan variasi baru terhadap gerak serta busananya. Prioritas utama pendukung sajiannya dikhususkan pada generasi muda yang diharapkan mampu berperan dalam pembentukan karakteristik para siswa sekolah dan generasi muda terhadap nilai-nilai seorang prajurit dalam mempertahankan tanah airnya. 
Institution Info

Institut Seni Indonesia Surakarta