DETAIL DOCUMENT
Analisis Biodegradasi Plastik Biodegradable Berbahan Kulit Pisang Raja ( Musa Paradisiaca L ) dan Kitosan Cangkang Kepiting Dengan Penambahan Filler Carboxymethyl Cellulose
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Kalimantan
Author
Aranto, Chaerani Yulia
Subject
QD Chemistry 
Datestamp
2021-08-02 02:37:49 
Abstract :
Di Indonesia sendiri limbah plastik adalah hal yang sangat sulit diatasi terbukti dari kedudukan penghasil limbah plastik terbanyak kedua oleh Indonesia. Oleh karena itu dibutuhkan material yang dapat menggantikan limbah plastik yang sulit untuk terurai ini menjadi bahan yang lebih mudah terurai salah satunya adalah plastik yang terbuat dari bahan biodegradable, salah satunya memanfaatkan limbah kulit pisang dan cangkang kepiting menjadi plastik biodegradable dengan menambahkan gliserol dan CMC. Penelitian ini mempelajari mengenai sintesis dan karakterisasi pengaruh penambahan gliserol dan Carboxymethyl cellulose terhadap tepung kulit pisang raja dan kitosan cangkang kepiting sebagai material biopolimer yang baik. Penelitian ini dilaksanakan secara bertahap meliputi sintesis biopolimer dengan bahan dasar tepung kulit pisang raja dan kitosan cangkang kepiting dengan penambahan gliserol dan Carboxymethyl cellulose menggunakan metode melt intercalation. Kemudian dilakukan penelitian proses pembuatan material polimer biodegradable dengan bahan dasar kulit pisang raja 1 gram dan kitosan cangkang kepiting dengan variasi 1 gram, 2 gram, dan 3 gram dengan penambahan gliserol 3 ml dan dan variasi CMC 1 gram, 2 gram dan 3 gram. lalu dilakukan pengujian Mikroskop optik dan pengujian biodegradasi pada media tanah dengan waktu 5 hari, dengan pengecekkan setiap minggu untuk melihat hasil plastik biodegradable pada penambahan gliserol dan CMC yang berbeda. Plastik dengan persentasi biodegradasi paling tinggi didapatkan oleh sampel pada sampel F kitosan 1 gram, CMC 3 gram dengan persentasi biodegradasi yaitu 61% serta dengan persentasi biodegradasi paling rendah didapatkan oleh sampel E kitosan 3 gram, CMC 1 gram persentasi biodegradasi yaitu 4 %. Kata Kunci : Biodegradable, Kitosan, Tepung 
Institution Info

Institut Teknologi Kalimantan