DETAIL DOCUMENT
Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Uang Kuliah Tunggal Mahasiswa Dengan Metode Fuzzy C-Means (FCM) (Studi Kasus : Institut Teknologi Kalimantan)
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Kalimantan
Author
Wulandariyaningsih, Miftaqul
Subject
QA75 Electronic computers. Computer science 
Datestamp
2021-08-04 00:33:08 
Abstract :
Salah satu hal yang dibutuhkan untuk menunjang perkuliahan di Institut Teknologi Kalimantan (ITK) adalah Uang Kuliah Tunggal (UKT). UKT merupakan biaya yang dikenakan kepada setiap mahasiswa selama proses pembelajaran dan ditetapkan untuk memberikan kemudahan dalam memprediksi pengeluaran biaya kuliah mahasiswa. UKT ditetapkan dengan beberapa pertimbangan kemampuan ekonomi dari setiap mahasiswa dengan harapan penentuan UKT menghasilkan golongan UKT yang sesuai dengan kemampuan ekonomi dari setiap mahasiswa. Untuk menentukan besaran UKT yang sesuai digunakan metode Fuzzy C-Means (FCM). Metode ini sangat cocok digunakan untuk mengolah data dengan dimensi yang besar dengan mengelompokkan data yang memiliki kesamaan karakteristik menjadi satu klaster. Berdasarkan hasil penelitian data dibagi menjadi tiga versi. Data pada masing-masing versi diklasterisasi kedalam 8 klaster golongan UKT. Dari hasil klasterisasi dengan menggunakan metode FCM didapatkan versi data yang memiliki validasi klaster paling baik adalah data versi 1 dan 2 (tidak dinormalisasi) dengan nilai PCI sebesar 0,7094. Berdasarkan hasil yang didapatkan penentuan UKT dengan menggunakan metode Fuzzy C-Means dapat memberikan alternatif lain pada penentuan UKT dengan metode yang berbeda untuk ITK. 
Institution Info

Institut Teknologi Kalimantan