DETAIL DOCUMENT
Simulasi Computational Fluid Dynamics (CFD) Dua Dimensi Pengaruh Posisi Slotted Blades dan Slot Angle Terhadap Performa Turbin Angin Tipe Savonius Sumbu Vertikal Dua Sudu
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Kalimantan
Author
Alfi, Anwar
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2021-08-02 06:16:18 
Abstract :
Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki potensi energi terbarukan, salah satunya adalah energi angin. Kecepatan angin yang dihasilkan di Indonesia rata-rata sebesar 3 m/s sampai dengan 6 m/s yang dimana kecepatan angin ini berada di bawah kecepatan angin yang dihasilkan oleh Eropa dan Amerika merupakan benua penghasil angin terbesar dengan kecepatan sebesar 9 m/s sampai dengan 12 m/s. Turbin angin tipe Savonius merupakan turbin angin yang tepat digunakan di Indonesia karena tidak memerlukan kecepatan angin yang tinggi sebagai turbin penghasil energi terbarukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari posisi slotted blades dan slot angle terhadap performa yang dihasilkan pada turbin angin Savonius dengan menggunakan metode simulasi Computational Fluid Dynamics (CFD). Variasi yang digunakan yaitu posisi slotted blades 30%, 50%, 70% serta sudu standar sedangkan untuk variasi slot angle yaitu 5?, 10? dan 15?. Adapun didapatkan data hasil setelah pengujian menunjukkan bahwa pada variasi posisi slotted blades 30% dengan slot angle 5? menghasilkan nilai koefisien daya turbin (Cp) yang lebih baik sebesar 0,359 saat nilai tip speed ratio (TSR) sebesar 0,625 hal ini dikarenakan didapatkan distribusi tekanan yang lebih tinggi pada sudu terbuka sebesar 16,83 Pa dan didapatkan distribusi tekanan yang lebih rendah pada sudu tertutup sebesar 13,87 Pa sehingga dapat mengurangi gaya hambat saat sudu turbin Savonius berputar kembali jika dibandingkan dengan variasi posisi slotted blades sebesar 50%, 70% dan sudu standar. 
Institution Info

Institut Teknologi Kalimantan