DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA SISTEM GRID-CONNECTED PADA RUMAH DINAS WAKIL GUBERNUR KALIMANTAN TIMUR
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Kalimantan
Author
Aziza, Mega Nur
Subject
TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering 
Datestamp
2021-12-14 02:35:34 
Abstract :
Perkembangan teknologi yang pesat di jaman modern ini memberikan solusi alternatif akan pemanfaatan energi baru terbarukan. Berdasarkan kajian energi primer di Provinsi Kalimantan Timur tahun 2015, penggunaan energi baru terbarukan masih relatif kecil dibandingkan dengan bahan bakar fosil. Salah satu contoh terkait pemanfaatan potensi energi baru terbarukan yaitu pada cahaya matahari dengan menggunakan sel surya sebagai pengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik. Diketahui dari rancangan umum energi daerah pemerintah Kalimantan Timur memiliki sasaran dalam rangka mewujudkan tujuan pengelolaan energi Provinsi Kalimantan Timur adalah dengan memaksimalkan potensi pembangkit listrik tenaga surya. Hal ini memperkuat latar belakang dalam pengerjaan penelitian ini sebagai bentuk implementasi kecil dari perancangan pembangkit listrik tenaga surya sistem grid-connected yang berlokasi di rumah dinas Wakil Gubernur Kalimantan Timur, dimana penelitian ini membahas perancangan pembangkit listrik tenaga surya dengan menentukan jumlah panel surya, kapasitas baterai, kapasitas inverter, dan kapasitas solar charge controller. Hasil dari penelitian didapatkan perancangan dengan total konsumsi energi sebesar 129,37 kWh, digunakan panel surya berkapasitas 250 Wp sebanyak 100 unit, baterai dengan kapasitas penyimpanan 3099,5 Ah sebanyak 68 buah, solar charge controller berkapasitas 33,567 A, dan inverter berkapasitas 10 kW. Adapun biaya investasi awal sebesar Rp. 784.479.334 dan biaya operasional & pemeliharaan sebesar Rp. 7.844.793/tahun. 
Institution Info

Institut Teknologi Kalimantan