DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PELATIHAN RJP (RESUSITASI JANTUNG PARU) TERHADAP SIKAP PETUGAS KOLAM RENANG TENTANG PENANGANAN HENTI JANTUNG DI METRO KEPANJEN
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Kesehatan RS Dr Soepraoen Kesdam V
Author
Sandova, Betty Ellda
Subject
 
Datestamp
2023-08-25 03:19:48 
Abstract :
ABSTRAK Sikap adalah bentuk evaluasi atau reaksi terhadap suatu objek, sikap seseorang dapat berubah apabila individu tersebut menerima pengaruh dan bersedia menuruti pengaruh itu, sikap erat kaitannya dengan bagaimana cara menyikapi serta melakukan tindakan pertolongan pertama pada seseorang yang mengalami henti jantung. Oleh karena itu, melalui pelatihan RJP (resusitasi jantung paru) petugas kolam renang diharapkan dapat melakukan tindakan RJP secara benar. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pelatihan RJP terhadap sikap petugas kolam renang tentang penanganan henti jantung di Metro Kepanjen. Desain Penelitian ini menggunakan pre-eksperimental one group pre-post test design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh petugas kolam renang Metro Kepanjen. Metode sampling yang digunakan adalah Total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 10 responden. Pengumpulan data menggunakan kuisioner, setelah setelah ditabulasi data yang ada dianalisis dengan menggunakan Wilcoxon dengan tingkat signifikan (?<0, 05) Hasil analisa menunjukkan bahwa dari 10 responden sebelum diberikan pelatihan sikap dalam kategori positif 7 responden dan setelah diberikan pelatihan sikap dalam kategori positif 6 responden. Hasil uji statistik Wilcoxon didapatkan nilai p sebesar 0,007 (?>0,05) sehingga H1 diterima dan H0 ditolak, sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh pelatihan RJP (resusitasi jantung paru) terhadap sikap petugas kolam renang tentang penangan henti jantung di Metro Kepanjen. Melihat hasil penelitian ini maka perlu dilakukannya pelatihan RJP terhadap petugas kolam renang agar dapat bersikap dengan cepat dan tanggap saat menemukan korban yang sedang mengalami henti jantung. Kata kunci: Pelatihan RJP, Sikap, Henti Jantung ABSTRACT Attitude is a form of evaluation or reaction to an object, a person's attitude can change if the individual receives influence and is willing to obey the influence, the attitude is closely related to how to respond and take first aid measures to someone who has a cardiac arrest. Therefore, through CPR (cardiac pulmonary resuscitation) training lifeguards are expected to carry out CPR actions correctly. The purpose of this study was to determine the effect of CPR training on the attitude of lifeguards about handling cardiac arrest. This research design uses the pre-experimental one group pre-post test design. The population of this study were all lifeguards of Metro Swimming pool in Kepanjen. The sampling method used is Total sampling with a total sample of 10 respondents. The data collected by using questionnaires, after tabulated the existing data were analyzed using the Wilcoxon with a significant level (?<0, 05) The analysis shows that out of 10 respondents before being given attitude training in the positive category 7 respondents and after being given attitude training in the positive category 6 respondents. Wilcoxon results show a p-value of 0.007 (?> 0.05) so H1 accepted and H0 rejected, so it can be concluded that there is the effect of CPR training on the attitude of lifeguards about cardiac arrest at Metro Swimming pool in Kepanjen. The results of this studyss Seeing the result of this study it is necessary to do RJP training for swimming pool staff so that they can act quickly and responsively when finding voctims who are experiencing cardiac arrest. Keywords: CPR Training, Attitudes, Cardiac Arrest 
Institution Info

Politeknik Kesehatan RS Dr Soepraoen Kesdam V