Abstract :
Salah satu masalah yang dialami anak usia dini adalah perkembangan
motorik halus. Motorik halus adalah pengorganisasian penggunaan sekelompok
otot-otot kecil seperti jari jemari dan tangan yang sering membutuhkan
kecermatan dan koordinasi mata dan tangan. Salah satu solusi dari mengatasi
masalah pada perkembangan motorik halus adalah dengan mengadakan
kegiatan teknik mozaik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
teknik mozaik terhadap perkembangan motorik halus anak usia 3-4 tahun.
Desain penelitian yang digunakan adalah Pre Eksperimen dengan rancangan
One Group Pretest Posttest. Sampel yang digunakan pada penelitian ini
berjumlah 10 responden yang diambil dengan metode Purposive Sampling.
Pengambilan data menggunakan lembar observasi dan DDST. Hasil penelitian
didapatkan bahwa perkembangan normal berjumlah 7 responden (70%) dan
perkembangan meragukan berjumlah 3 responden (30%). penelitian ini
menggunakan analisis uji wilcoxon, dengan hasil analisa p=0,004 bahwa ada
pengaruh teknik mozaik terhadap perkembangan motorik halus anak usia dini.
Diharapkan dapat menimbulkan perhatian yang lebih pada responden terutama
anak usia dini menggunakan teknik mozaik sebagai media pembelajaran agar
tidak mengalami keterlambatan motorik halus
Abstract
One such individual problem is fine motor development. Fine motor is
organizing the use of a group of small muscles such as fingers and hands which
often require careful eye and hand coordination. One solution to overcoming
problems in fine motor development is to hold mosaic engineering activities. This
study aims to determine the effect of the mosaic technique on fine motor
development in children aged 3-4 years. The research design used was Pre
Experiment with the design of One Group Pretest Posttest. The sample used in
this study amounted to 10 respondents taken by the purposive sampling method.
Retrieval of data using observation sheets and DDST. The results showed that
normal development was 7 respondents (70%) and doubtful development was 3
respondents (30%). This study uses Wilcoxon test analysis, with the results of the
analysis p = 0.004 that there is an influence mosaic technique on fine motor
development. It is expected to cause more attention to respondents, especially
early childhood as learning media so as not to experience fine motor delays