DETAIL DOCUMENT
Rancang Bangun Sistem Pendeteksi Debu Menggunakan Sensor GP2Y1010AU0F Berbasis Internet Of Things
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Telkom Purwokerto
Author
WASKITO, ARMANADI ANGGORO
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2021-06-21 02:33:47 
Abstract :
Kualitas udara merupakan salah satu faktor yang menentukan kesehatan. Kebuhan manusia dengan udara bersih adalah perioritas tidak dapat dianggap sederhana. Disisi lain, industri manufaktur di indonesia sudah sangat berkembang, contohnya industri batu andesit yang setiap harinya mempunyai potensi pencemaran udara yang dihasilkan dari peledakan batu andesit yang kemudian dihaluskan menjadi debu pasir. Sedangkan pemantauan kualitas udara disekitar industri penambangan andesit tidak ada, sehingga perlu adanya alat pendeteksi debu secara kontinyu. Dalam sistem ini penulis menggunakan sensor GP2Y1010AU0F untuk mendeteksi partikel debu andesit di area penambangan, yang kemudian akan di proses pada mikrokontroler NodeMCU ESP-12E kemudian ditampilkan ke layar LCD 16x2 dan mengirimkan notifikasi ke Blynk Apps melalui modul wifi ESP-12 didalam perangkat NodeMCU. Dari pengujian ini, mempunyai rentang waktu yang berbeda yaitu Pagi, Siang, Sore dengan delay selama 5 menit. Rata - rata dari pengujian ini diperoleh adalah Pagi 0,546667, Siang 0,593333, Sore 0,546667. Prototipe ini diharapkan dapat digunakan untuk pemantauan kualitas udara yang terjadi di area industri andesit. Kata Kunci: Kualitas Udara, Batu Andesit, Sensor GP2Y1010AU0F, NodeMCU ESP-12E, Blynk Apps. 
Institution Info

Institut Teknologi Telkom Purwokerto