DETAIL DOCUMENT
Perancangan Tattoo Center di Bandung dengan Tema Rekonstruksi Makna dan Konsep Tribal - Design of Bandung Tattoo Center with Meaning Reconstruction and Tribal Concept
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Maranatha
Author
Santoso, Eddy (1063002)
Subject
NX Arts in general 
Datestamp
2015-02-02 02:47:25 
Abstract :
Tato pada mulanya ialah sebuah nilai tradisi yang sudah ada lama di Indonesia. Beberapa suku asli Indonesia memiliki tato sebagai salah satu ritual keagamaan mereka, seperti suku Mentawai dan Dayak. Budaya ini memiliki tempatnya sendiri di perkembangan budaya Indonesia. Tato ialah warisan budaya yang sepatutnya dijaga. Namun begitu, tato sempat dicap sebagai kriminalitas dan kekerasan , bahkan hingga sekarang. Stigma ini diperparah dengan adanya peristiwa PETRUS pada tahun 1980-an. Bagi masyarakat Indonesia, tato lebih merujuk pada arti negatif. Hal ini dipicu pula oleh ketidaktahuan rakyat Indonesia tentang seluk-buluk tato. Pendapat yang salah tentang tato sudah sepatutnya harus diluruskan. Sebaiknya ada sarana yang dapat memfasilitasi masyarakat Indonesia untuk mempelajari esensi dari tato sesungguhnya. Dalam hal ini, perancangan sebuah Tattoo Center merupakan sarana pembantu untuk mensosialisasikan budaya dan seni tato. Sebuah Tattoo Center dapat memberikan pengetahuan secara mendalam tentang tato, dan media bagi seniman tato untuk menunjukkan hasil karyanya pada dunia. 
Institution Info

Universitas Kristen Maranatha