DETAIL DOCUMENT
Perancangan Interior "Classical Ballet School dengan Konsep Prima Ballerina
Total View This Week0
Institusion
Universitas Kristen Maranatha
Author
Vina, - (1063051)
Subject
NX Arts in general 
Datestamp
2015-02-02 06:10:26 
Abstract :
Balet suatu seni tari yang menggunakan kekuatan, kelenturan, elegan dan indah. Tari ballet muncul dari Italia sekitar tahun 1500. Ballet menjadi sangat popular di Prancis pada tahun 1661. Ketertarikan masyarakat Bandung terhadap balet cukup banyak namun perkembangan sekolah balet yang belum memenuhi standarisasi internasional. Berdasarkan hal tersebut, maka perancangan Classical Ballet School menjadi sarana yang tepat untuk memfasilitasi penari balet dengan kurikulum dan fasilitas yang berlaku tanpa melupakan nilai estetis interior. Pada proses perancangan ini diambil konsep prima ballerina yang dikombinasikan dengan gaya modern. Dimana gaya modern merupakan gambaran hidup masyarakat kota. Prima ballerina merupakan salah satu penari profesional dengan karakteristik yang tegas, lembut dan mandiri. Melalui konsep yang diterapkan pada interior ballet school ini diharapkan menjadi salah satu potensi besar untuk melahirkan prima ballerina atau penari profesional yang baru dengan kemampuan, pengetahuan, dan ahli yang berasal dari indonesia. 
Institution Info

Universitas Kristen Maranatha