DETAIL DOCUMENT
Sistem Informasi Administrasi Penduduk Sukamaju Berbasis Web Menggunakan Framework Laravel 8.0
Total View This Week0
Institusion
Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri
Author
Mubarok, Agung
Subject
000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum 
Datestamp
2024-04-30 03:58:16 
Abstract :
Kesulitan yang dialami pemerintah kelurahan Sukamaju dalam mengelola data administrasi penduduk secara efisien dan akurat, maka diperlukan pembuatan suatu sistem informasi dalam membantu administrasi penduduk sukamaju berbasis web dengan menggunakan Framework Laravel. Metode dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode Agile dengan beberapa proses mulai dari perencanaan hingga evaluasi sistem. Hasil penelitian dari pengembangan sistem informasi administrasi penduduk di kelurahan Sukamaju dengan Framework Laravel yaitu aplikasi SiapMaju, memberikan dampak positif dalam mengatasi permasalahan administrasi penduduk jika dibandingkan dengan sistem manual sebelumnya. Aplikasi ini sudah terbukti sangat efisien dalam proses pendataan dan kecil risiko serta akses informasi administrasi penduduk yang lebih cepat. Melalui uji akhir dengan Black Box Testing dan User Acceptance Testing (UAT), SiapMaju terbukti memenuhi kebutuhan pengguna dengan antarmuka intuitif, fitur lengkap, dan responsivitas yang baik. Hasil kuesioner menunjukkan tingkat kepuasan sebesar 95.00%, menegaskan bahwa SiapMaju memberikan pengalaman positif dan meningkatkan kualitas layanan administratif di tingkat kelurahan. Kata Kunci : Administrasi, Penduduk, Framework Laravel, Agile 
Institution Info

Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri