DETAIL DOCUMENT
Aplikasi Telehomecare sebagai Upaya Meningkatkan Kepuasan pada Pasien Diabetes Mellitus Pasca Rawat Inap di Ruang Darussalam RSU Aminah Blitar
Total View This Week0
Institusion
STIKES Patria Husada
Author
Kuswidyarti, Yulia
Subject
Nursing 
Datestamp
2021-04-09 06:49:25 
Abstract :
Pelayanan homecare saat ini mulai bergesar sesuai teknologi yang berkembang yaitu telehomecare. Telehomecare adalah praktek kesehatan dengan memakai komunikasi audio, visual dan data termasuk perawatan, diagnosis, konsultasi dan pengobatan serta pertukaran data medis jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi telehomecare sebagai upaya meningkatkan kepuasan pasien diabetes melitus pasca rawat inap di ruang Darussalam RSU Aminah Blitar. Desain yang digunakan adalah Posttest Only Control Group Design dengan populasi yang digunakan pasien diabetes melitus yang sudah diperbolehkan pulang. Sedangkan sampel yang digunakan purposive sampling. Hasil uji statistic didapat nilai mean telehomecare 46,13 dan homevisite 37,25. Sedangkan nilai signifikan (p) hasil pengujian dua kelompok masing-masing besarnya adalah 0,000. Nilai signifikan P<0,05 mengidentifikasikan adanya perbedaan antara pelayanan telehomecare dan homevisite. Dari hasil penelitian diharapkan Rumah sakit untuk mengaplikasikan program telehomecare untuk meningkatkan kualitas pelayanan prima dan meningkatkan efisiensi dalam hal biaya serta tenaga untuk melakukan follow upkepada pasien. 

Institution Info

STIKES Patria Husada