DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KEBIASAAN ANAK BERMAIN SMARTPHONE TERHADAP SOSIALISASI DENGAN TEMAN SEKOLAH USIA 7-12 TAHUN DI MI DARUSALAM PAKUNDEN BLITAR
Total View This Week0
Institusion
STIKES Patria Husada
Author
Anggraini, Anggita Agustina
Subject
 
Datestamp
2018-04-12 02:20:59 
Abstract :
Teknologi berkembang sangat pesat sesuai kebutuhannya. Salah satu teknologi yang sering di jumpai adalah smartphone. Smartphone tidak hanya digunakan remaja dan dewasa akan tetapi juga merambah ke anak usia 7 ? 12 tahun. Namun dalam perkembangannya, anak belum begitu membutuhkan smartphone karena dapat menurunkan sosialisasi. Sosialisasi itu penting untuk adaptasi dengan sekitar terutama lingkungn sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kebiasaan anak bermain smartphone terhadap sosialisasi dengan teman sekolah. Desain Penelitian ini menggunakan analitik korelation dengan metode pendekatan cross selection. Populasi dalam penelitian semua siswa MI Darusalam sejumlah 396. Jumlah sampel 58 siswa dengan teknik sampling simple random sampling. Instrument pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner dan lembar wawancara. Analisis data menggunakan Spearmen Rho. Penyajian data dalam bentuk tabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebiasaan anak bermain smartphone 46,% kategori rendah. Sedangkan untuk nilai sosialisasi 69.0% kategori sedang. Kesimpulan penelitian ini tidak ada hubungan antara kebiasaan anak bermain smartphone dengan sosialisasi teman sekolah (? = 0.956) Anak usia 7 ? 12 tahun terkategori usia rawan. Usia tersebut yang ingin serba tahu segala sesuatu yang berasal dari Smartphone. Untuk itu pertumbuhan dan perkembangan anak untuk menuju kedewasaan, perlu sekali pendampingan serta pengawasan orang tua. Diharapkan untuk orang tua tidak gaptek dalam menghadapi kecanggihan teknologi di era yang sekarang ini Kata kunci :kebiasaan bermain smartphone, sosialisasi 
Institution Info

STIKES Patria Husada