DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PEMBERIAN KOMPRES HANGAT TERHADAP PENURUNANNYERI HAID (DISMINOREA) PRIMER PADA REMAJA PUTRI DI PONDOKPESANTRENMAFTAHUL ULUUM DS.JATINOM KEC. KANIGORO KAB. BLITAR
Total View This Week0
Institusion
STIKES Patria Husada
Author
Sari, Navytasia Putri Arung
Subject
 
Datestamp
2018-03-09 07:52:09 
Abstract :
Pengaruh pemberian kompres hangat terhadap penurunan nyeri haid (disminorea) primer pada remaja putri di Pondok Pesantren Maftahul Uluum Desa Jatinom Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar, Karya Tulis Ilmiah, Program studi diploma III Kebidanan Blitar, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Patria Husada Blitar. Pembimbing utama : Maria Ulfa, S.ST.,M.Kes, Pembimbing pedamping : Laily Prima Monica, S.ST.,M.Kes. Pemberian kompres hangat baik diberikan selama menstruasi dan mengalami nyeri haid (disminorea) primer, membantu meregangkan otot-otot uterus yang berkontraksi ketika menstruasi dan melancarkan aliran darah. Desain penelitian Pra-eksperimental. Populasi dalam penelitian ini adalah 234 remaja putri di Pondok Pesantren Maftahul Uluum Desa Jatinom Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive sampling. Dilakukan penelitian pada tanggal 30 Juli 2015 - 05 Agustus 2015 di Pondok Pesantren Maftahul Uluum Desa Jatinom Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar. Uji statistik ini menggunakan Wilcoxon Sign Rank Test dan dibantu menggunakan SPSS for windows. Hasil penelitian didapatkan adanya penurunan presentase skala nyeri haid (disminorea) primer sebelum dan setelah diberikan kompres hangat yaitu skala nyeri sedang dari 60% menjadi 20%. Kemudian, ada kenaikan skala nyeri haid (disminorea) primer pada skala nyeri ringan yaitu dari 33,3% menjadi 66,7% dan pada skala tidak ada nyeri dari 0% menjadi 13,3%. Berdasarkan uji statistik Wlicoxon Signed Rank Test didapatkan p value = 0,004, sehingga p value = 0,004 < ? = 0,05 yang berarti menunjukkan adanya pengaruh pemberian kompres hangat terhadap penurunan nyeri haid (dismenorea) primer pada remaja putri. Kompres hangat menjadi salah satu metode yang dapat menurunkan nyeri haid (disminorea) yang terjadi pada saat menstruasi pada remaja putri. Kata kunci : Kompres hangat, nyeri haid (disminorea) primer 

Institution Info

STIKES Patria Husada