Abstract :
Menjaga kebersihan organ genetalia eksterna merupakan upaya awal menjaga kesehatan reproduksi, masalah kesehatan yang diakibatkan karena kebersihan organ genetalia yang kurang baik dapat menimbulkan beberapa penyakit kelamin seperti keputihan, iritasi kulit genital, alergi, peradangan atau infeksi saluran kemih. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dengan sikap remaja putri dalam menjaga kebersihan organ genetalia eksterna.
Dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja putri di kelas XI SMK PGRI 3 Kota Blitar yang berjumlah 30 orang. Tehnik pengambilan sampel adalah total sampling. Data yang diambil dari data primer dengan menggunakan kuesioner. Uji statistic dalam penelitian ini menggunakan uji Man-Whitney sign rank test.
Hasil penelitian dari uji Man-Whitney menunjukan nilai Z = -3.787 dengan p value = 0.000 (<0.05) hasil ini menunjukan bahwa ada hubungan pengetahuan dengan sikap remaja putri dalam menjaga kebersihan organ genetalia eksterna di SMK PGRI 3 Kota Blitar.
Berdasarkan hasil penelitian diatas diharapkan pihak sekolah bisa memfasilitasi/ mendukung dalam meningkatkan pengetahaun remaja putri khususnya dalam kesehatan reproduksi.