DETAIL DOCUMENT
MUTU FISIK DAN PENERIMAAN VOLUNTER SPRAY ANTINYAMUK MINYAK KENANGA (Canangium odoratum)
Total View This Week30
Institusion
Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang
Author
Lestari, Ayu
Subject
AA Ilmu Kedokteran 
Datestamp
2019-08-19 05:48:22 
Abstract :
Kenanga (Canangium odoratum) mengandung linalool, geraniol dan eugenol yang dapat digunakan sebagai anti nyamuk yang dibuat dalam bentuk sediaan spray. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui mutu fisik sediaan anti nyamuk dan mengetahui formulasi mana yang lebih disukai oleh volunter. Jenis penelitian eksperimental dengan konsentrasi yang digunakan 25%, 50%, dan 75%. Hasil penelitian meunjukkan pada formula 1 sediaan antinyamuk spray memenuhi evaluasi mutu fisik, formula 2 dan 3 tidak memenuhi mutu fisik dalam uji homogenitas dikarenakan tidak homogen dan kejernihan dikarenakan sediaan keruh. Hasil uji pH yaitu formula 1 (6,4 ), formula 2 (5,1), dan formula 3 (4,8). Hasil uji Viskositas formula 1 (0,616 cps), formula 2 (0,727 cps), formula 3 (0,597 cps). Hasil pengujian volunter menunjukkan bahwa tanggapan 20 volunter mendapat nilai 80,53% masuk dalam kriteria sangat suka. Kata kunci : anti nyamuk, minyak kenanga, spray 
Institution Info

Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang