DETAIL DOCUMENT
PENGARUH PENGETAHUAN TERHADAP PEMILIHAN KB SUNTIK DI DESA GAJAHBENDO RW 03 KECAMATAN BEJI KABUPATEN PASURUAN
Total View This Week25
Institusion
Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang
Author
Pratiwi, Dinda Dwi
Subject
BG Ilmu Farmasi 
Datestamp
2019-12-13 08:41:48 
Abstract :
Pertumbuhan jumlah penduduk yang begitu pesat menjadi masalah yang besar sekarang ini. Upaya pemerintah dalam mengendalikan laju pertumbuhan penduduk adalah dengan program KB, salah satu alat kontrasepsi yang ditawarkan adalah KB suntik. Salah satu faktor yang mempengaruhi akseptor dalam memilih KB adalah pengetahuan. Pengetahuan akseptor menjadi salah satu penentu keberhasilan alat kontrasepsi yang digunakan. Metode penelitian ini bersifat observasional analitik dengan desain penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian ini 246 akseptor KB dan didapatkan sample sebanyak 71 responden. Hasil penelitian ini menggunakan chi square dengan alpha < 0,05. Hasil penelitian menunjukkan 34 responden memiliki pengetahuan baik, 35 responden memiliki pengetahuan cukup, sedangkan 2 responden memiliki pengetahuan kurang. Hasil chi square diperoleh nilai sig ,000. Kesimpulan maka dapat dinyatakan ada pengaruh pengetahuan terhadap pemilihan KB suntik di Desa Gajahbendo RW 03 Kec. Beji Kab. Pasuruan. Kata kunci : Pengetahuan, Pemilihan, KB suntik 
Institution Info

Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang