DETAIL DOCUMENT
Penerapan Plan Maintenance System Berpengaruh Terhadap Performa Engine Lifeboat Di atas Kapal MV. Andhika Paramesti
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
Author
ANDIKA, TULUS
Subject
Teknika 
Datestamp
2020-07-10 01:59:50 
Abstract :
Lifeboat adalah suatu alat keselamatan yang berada di atas kapal yang mempunyai fungsi untuk menyelamatkan diri bagi para anak buah kapal apabila kapal akan tenggelam, kandas, dan terbakar. Karena suatu kecelakaan maka lifeboat dapat dijadikan sebagai tempat tinggal darurat atau sementara untuk para anak buah kapal sampai ada pertolongan datang untuk para crew kapal. Lifeboat engine adalah suatu komponen mesin yang digunakan untuk menjalankan skoci penolong dengan penyalaan kompresi diatur dengan sedemikian rupa sehingga pada setiap saat dalam keadan siap pakai harus bisa dihidupkan dengan segera. Metode yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode Deskriptif Kualitatif dengan teknik analisa fishbone dan fault tree analysis sebagai metode untuk menentukan penyebab dan upaya untuk menanggulanginya. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah faktor apa yang menjadi dasar dilaksanakanya perawatan ilifeboat, dampak dari perawatan yang kurang baik pada lifeboat terhadap keselamatan dan upaya yang dilakukan agar lifeboat dapat bekerja optimal. Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa penyebab dari dilaksanakanya perawatan lifeboat adalah mesin lifeboat yang tiba-tiba mati pada saat abandon ship drill, dikarenakan plan maintenance system terhadap injector yang tidak dilaksanakan. Dari faktor penyebab tersebut mengakibatkan tidak dapatnya mesin pada lifeboat untuk di start. Upaya yang dilakukan untuk meningkatkan performa dari lifeboat adalah melakukan perawatan berkala yang sesuai prosedur terhadap bagian bagian lifeboat diantaranya adalah dengan melakukan perawatan tiap dua ratus jam terhadap ijector dan melakukan perbaikan dan perawatan sesuai Plan Maintenance System yang sudah terjadwal. 
Institution Info

Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang