DETAIL DOCUMENT
Analisis Proses Keputusan Pembelian Minuman Boba Non-waralaba (Studi Kasus: It’s Boba House)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Agung Podomoro
Author
Monica, Dona
Subject
Hotel Business 
Datestamp
2020-09-21 09:10:55 
Abstract :
Pada saat ini, minuman boba adalah jenis minuman yang sangat diminati oleh banyak orang. Terdapat lebih dari 30 merek waralaba minuman boba yang telah tersebar di seluruh Indonesia. Tetapi, tidak sedikit pengusaha yang memilih untuk membuat merek minuman bobanya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pengambilan keputusan pembelian konsumen terhadap merek minuman boba non-waralaba dan juga apa saja pertimbangan konsumen saat akan membeli produk merek tersebut. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan teknik wawancara dan juga observasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi lima proses pengambilan keputusan pada konsumen pada saat hendak membeli sesuatu, diantaranya pengenalan kebutuhan, pencarian informasi, evaluasi alternatif, keputusan pembelian, dan perilaku pasca pembelian. Selain itu, konsumen juga mempertimbangkan harga, varian rasa, kemasan, dan juga lokasi dari merek tersebut. 
Institution Info

Universitas Agung Podomoro