Analisis Alokasi Biaya Bersama Pada PT Sandimas Katusa Keramika Industries Periode Bulan Januari-Maret Tahun 2018 Total View This Week0
Institusion
Universitas Agung Podomoro
Author
Hanifah, Farida
Subject
Accounting
Datestamp
2020-09-29 10:31:49
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa alokasi biaya bersama pada produk sanitari dalam menentukan harga pokok produksi (HPP) serta pengaruhnya terhadap gross margin yang dihasilkan perusahaan dari beberapa metode yang di teliti. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis kuantitatif deskriptif. Hasil kesimpulan dari penelitian ini adalah perusahaan akan menghasilkan gross margin yang maksimal apabila menggunakan metode NRV dibandingkan dengan metode lainnya. Keterbatasan dalam penelitian ini adalah data penelitian yang digunakan hanya 3 bulan pengamatan yaitu bulan Januari 2018 sampai dengan bulan Maret 2018 serta data yang digunakan adalah data sekunder yang mungkin terdapat kesalahan dalam memasukkan data yang berupa angka-angka.