DETAIL DOCUMENT
Perlindungan Data Pribadi Pengguna Jasa pada Permainan Daring
Total View This Week0
Institusion
Universitas Agung Podomoro
Author
Surya, Michael
Subject
Business Law 
Datestamp
2020-08-25 06:39:00 
Abstract :
Perkembangan zaman yang terjadi di seluruh dunia begitu pesat, salah satunya adalah teknologi informasi. Salah satu hal yang berkaitan dengan teknologi informasi adalah permainan daring (game online). Perkembangan yang cepat ini mengakibatkan perubahan permainan dari konsol, komputer, hingga menuju mobile berupa smartphone. Hal ini memberikan efek kepada penyedia jasa dan pengguna jasa dari permainan daring, perlombaan mendirikan permainan daring terus terjadi hingga menjamur di Indonesia. Dengan berjumlah kurang lebih 270.000.000 penduduk di Indonesia, efek ini menyebabkan beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab menggunakan data pribadi dari pengguna jasa permainan daring untuk tindakan yang melanggar hukum. Tindakan tersebut berupa phising, hingga tindakan hacking, sehingga Perlindungan Data Pribadi dari pengguna jasa diperlukan di lingkup masyarakat. Dengan ini pemerintah Indonesia telah melakukan perundingan terhadap Rancangan Undang-Undang mengenai Perlindungan Data Pribadi dengan maksud tujuan melindungi masyarakat Indonesia dari hal-hal yang disebutkan diatas. Penulis memiliki harapan terhadap perlindungan data pribadi di Indonesia bisa di atasi dengan maksimal dengan Pemerintah Indonesia. 
Institution Info

Universitas Agung Podomoro