DETAIL DOCUMENT
Analisis Motivasi Kerja Daily Workers Di Novotel Bali Nusa Dua
Total View This Week0
Institusion
Universitas Agung Podomoro
Author
Yusuf, Denny Tirtha
Subject
Hotel Business 
Datestamp
2020-10-12 08:23:59 
Abstract :
Penelitian ini meneliti motivasi kerja untuk karyawan Daily Workers di Novotel Bali Nusa Dua. Metode yang dilakukan untuk penelitian ini adalah kualitatif dengan pemaparan deskriptif, dengan melakukan wawancara kepada 2 orang staff Daily Worker dan 1 orang Manager Ketenagakerjaan. Hasil dari penelitian ini menemukan faktor-faktor yang menentukan motivasi karyawan Daily Worker di Novotel Bali Nusa Dua. Faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi kerja ada 5 yaitu, uang, status, pujian, tantangan, dan ucapan terima kasih. Dari ke 5 faktor tersebut hal yang paling berpengaruh untuk motivasi Daily Worker adalah status yang lebih tinggi. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan untuk para staff ketenagakerjaan dalam memberikan motivasi kepada Daily Worker di Novotel Bali Nusa Dua dan betapa pentingnya para pemimpin yang harus termotivasi terlebih dahulu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi Daily Worker sangat penting di tempat kerja. Penelitian ini terbatas pada karyawan dari tahun layanan di berbagai organisasi. Salah satu batasannya adalah penentuan waktu, karena saya mewawancarai karyawan pada waktu tertentu (sekarang) dan bukan untuk masa lalu. 
Institution Info

Universitas Agung Podomoro