DETAIL DOCUMENT
Penerapan Terapi Bermain Untuk Menurunkan Tingkat Kecemasan Anak Usia Prasekolah Dengan Hospitalisasi Di Ruang Cempaka Rumah Sakit Umum Daerah dr. R Goeteng Taroenadibrata Purbalingga
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Yakpermas Banyumas
Author
Widayanti, Ari
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2020-09-02 07:47:23 
Abstract :
Kecemasan yang timbul pada anak selama dirawat di rumah sakit merupakan dampak dari hospitalisasi. Dampak ini berisiko dapat mengganggu tumbuh kembang anak dan proses penyembuhan pada anak. Untuk mengurangi kecemasan anak dapat dilakukan terapi bermain. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan terapi bermain yaitu mewarnai gambar untuk menurunkan tingkat kecemasan anak usia prasekolah yang mengalami hospitalisasi di Ruang Cempaka RSUD dr. R Goeteng Taroenadibrata Purbalingga pada tahun 2019. Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada penurunan tingkat kecemasan kedua responden setelah dilakukan terapi bermain yaitu mewarnai gambar selama 3 hari. Tingkat kecemasan menurun, dari tingkat kecemasan sedang menjadi ringan. Kesimpulan : Terdapat penurunan tingkat kecemasan pada kedua responden setelah dilakukan terapi bermain di Ruang Cempaka RSUD dr. R Goeteng Taroenadibrata Purbalingga pada tahun 2019. Oleh karena itu disarankan perlunya penerapan terapi bermain untuk menurunkan tingkat kecemasan anak. Kata Kunci : Terapi Bermain, Tingkat Kecemasan, Hospitalisasi 

Institution Info

Politeknik Yakpermas Banyumas