DETAIL DOCUMENT
RANCANGAN MESIN PENGAYAK, PENGISIAN DAN PEMADATAN TANAH KE DALAM POLYBAG
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
Author
Imal, Maulana
Rapianto, Rapianto
Subject
TJ Mechanical engineering and machinery 
Datestamp
2021-09-09 03:50:45 
Abstract :
Proses pengayakan, pengisian, serta pemadatan tanah yang dilakukan industri pertanian khususnya di daerah Kelapa Kecamatan Kelapa masih menggunakan sistem kerja manual (Tenaga manusia). Menurut hasil survey yang didapatkan pada pengerjaan manual membutuhkan waktu yang relatif lama, yaitu 6 jam kerja perhari masing-masing pekerja hanya mendapat 1 polybag dalam 50 detik. Tujuan penelitian ini adalah merancang mesin pengayak, pengisian, dan pemadatan tanah dengan kapasitas 10 polybag/menit. Metode penelitian yang dilakukan menggunakan metode perancangan VDI 2222 yang dimulai dari identifikasi, mengkonsep, merancang, analisa simulasi pembebanan dan analisa perhitungan. Hasil perancangan diperoleh sistem penggerak menggunakan motor AC 0,5 pk, sistem transmisi menggunakan poros dan engkol, sistem pengayak menggunakan sistem pergerakan eksentrik maju mundur. Berdasarkan hasil analisa simulasi pembebanan mesin mampu mengayak, mengisi dan pemadatan tanah dengan kapasitas 600 polybag/jam. Kata kunci : Identifikasi, merancang, mengkonsep, pengayakan, polybag. 
Institution Info

Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung