DETAIL DOCUMENT
SISTEM PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA AIR (PLTA) PORTABLE BERBASIS IOT
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
Author
Novela Sucira Iyullela, Siregar
Nur, Khozin
Subject
TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering 
Datestamp
2023-02-21 01:57:37 
Abstract :
Berdasarkan kebutuhan listrik yang semakin meningkat bagi masyarakat, terutama di wilayah Bangka Belitung yang masih banyak menggunakkan energi fosil (genset) yang mahal, sehingga masih menjadi kendala biaya bagi masyarakat yang tinggal di daerah-daerah terpencil yang belum teraliri listrik. Sehingga perlu inovasi pembuatan tenaga listrik yang memanfaatkan sumber alam (air). Namun yang menjadi kendala adalah sumber air di beberapa tempat memiliki debit air yang tidak menentu. Maka dari itu, dalam penelitian ini diusulkan pembuatan PLTA yang portable sehingga dapat dipindah- pindahkan di tempat yang memiliki debit air yang tinggi yang dapat memonitoring rpm, tegangan dan arus generator serta baterai dan diharapkan dapat digunakan sebagai pembangkit listrik alternatif yang murah dan ramah lingkungan. Metodologi dalam pembuatan PLTA ini menggunakan generator DC 100Watt dengan jenis turbin breadshot 12 sudu dan dikontrol menggunakan sensor LM393 dan sensor INA219 dengan sistem monitoring menggunakan aplikasi Blynk dengan memanfaatkan teknologi berbasis IoT. Pengujian dilakukan dengan menguji pengaruh kecepatan rpm generator terhadap arus dan tegangan generator, lama pengisian dan pengosongan baterai, serta pengujian sistem monitoring menggunakan aplikasi Blynk. Dari hasil pengujian diperoleh minimal rpm generator yang harus dicapai saat melakukan pengisian baterai sebesar 425 rpm dengan daya yang diperoleh sebesar 12,19Watt. Pengecasan baterai kapasitas 50 Ah pada PLTA memerlukan waktu selama 6 jam 38 menit dengan arus pengisian sebesar 6,7A. Sedangkan untuk pengosongan baterai menggunakan beban lampu 12V 75Watt memerlukan waktu 7 jam 25 menit. Sistem monitoring pembangkit yang menggunakan aplikasi Blynk berfungsi dengan baik dalam menampilkan hasil pengukuran yang sama pada layar LCD dengan nilai akurasi 100%. Kata Kunci :PLTA Portable, Breadshot, IoT,Blynk 
Institution Info

Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung