DETAIL DOCUMENT
RANCANG BANGUN MESIN PENCACAH KERTAS KAPASITAS 50 KG/JAM
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
Author
DANDI SAPUTRA, PRATAMA
HARY DWI, RAMA
IDFI, BERLIANSYAH
Subject
TJ Mechanical engineering and machinery 
Datestamp
2023-08-30 03:14:13 
Abstract :
Kertas adalah bahan yang sering digunakan sebagai media untuk menulis, melukis, membuat dokumen dan lain-lain. Karena mudah ditemukan, kertas menjadi salah satu bahan paling penting di berbagai bidang seperti di industri, perkantoran dan lain-lain. Mesin pencacah kertas sudah banyak diproduksi, tetapi hanya bisa mencacah kertas dengan kapasitas yang kecil. Tujuan dari proyek akhir ini adalah merancang dan membuat mesin pencacah kertas yang mampu mencacah kertas dengan kapasitas 50 kg/jam dengan hasil cacahan ± 2 cm dalam upaya meningkatkan efisiensi dan produktifitas kerja. Metode perancangan yang digunakan dalam proyek akhir mesin pencacah kertas ini adalah metode VDI 2222 (Verein Deutcher Ingenieure / Persatuan Insinyur Jerman). Berdasarkan hasil rancangan dan uji coba, mesin pencacah kertas menggunakan motor listrik, sistem transmisi puli dan sabuk-v, serta 8 mata potong gergaji bundar, dan dari hasil uji coba, mesin ini dapat mencacah kertas dengan kapasitas 50 kg dalam waktu 48,6 menit dengan hasil cacahan ± 2 cm. mesin ini juga bisa mencacah kardus dengan memasukkannya satu per satu kedalam hopper input. Namun kelemahan pada mesin ini yaitu belum mampu mencacah kertas secara terus menerus (continue), masih sering terjadi kemacetan dan terdapat bunyi berisik pada mesin. Berdasarkan kapasitas dan hasil cacahan pada tuntutan, mesin ini berfungsi sesuai target yang ada. Namun mesin ini hanya mampu mencacah maksimal 5 lembar kertas untuk satu kali proses pencacahan. Kata kunci : Kertas, pencacah, VDI 2222 
Institution Info

Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung