DETAIL DOCUMENT
PENGARUH UKURAN BUTIR PASIR TERHADAP KUAT TEKAN CELLULAR LIGHTWEIGHT CONCRETE
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
Author
SAPTA AMANDA, PUTRA
Subject
TS Manufactures 
Datestamp
2023-09-26 02:51:05 
Abstract :
Bata ringan merupakan bata beton yang memiliki berat jenis lebih ringan dari pada bata beton pada umumnya. Beton ringan menurut Standar Nasional Indonesia (SNI) 03-3449-2002 adalah beton yang memiliki agregat ringan atau campuran agregat kasar ringan dan pasir alam sebagai pengganti agregat halus ringan dengan ketentuan tidak boleh melampaui berat isi maksimum beton. Ukuran butiran pasir berpengaruh terhadap kuat tekan bata ringan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni menggunakan metode Full Factorial. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh fraksi pasir, semen, ukuran buitr pasir, volume air terhadap kuat tekan bata ringan dan mengetahui pengaruh fraksi pasir, semen, ukuran buitr pasir, volume air terhadap densitas bata ringan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa Faktor fraksi pasir, semen level 1, volume air level 1, dan ukuran butir pasir level 1 menghasilkan data kuat tekan terbesar yaitu 24,90 Mpa. Faktor fraksi pasir, semen dan ukuran butir pasir terbukti secara statistik mempengaruhi kuatan tekan bata ringan. Sedangkan untuk faktor volume air tidak berpengaruh terhadap kuat tekan. Nilai densitas paling rendah sebesar 2,9 Kg/m3 . Pada pengujian nilai densitas, hanya faktor fraksi pasir, semen saja yang mempengaruhi nilai densitas. Kata kunci: Bata Ringan; Ukuran Butir Pasir; Kuat Tekan Bata Ringan. 
Institution Info

Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung