DETAIL DOCUMENT
OPTIMASI PARAMETER PROSES 3D PRINTING TERHADAP AKURASI DIMENSI DAN TRANSPARANSI FILAMENT PLA MENGGUNAKAN METODE GREY TAGUCHI
Total View This Week0
Institusion
Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung
Author
Yeyen, Yeyen
Subject
TS Manufactures 
Datestamp
2024-02-05 09:37:08 
Abstract :
Teknologi 3D printing adalah sebuah inovasi terkini dalam dunia teknologi. Pada awal ditemukan 3D printing teknologi ini dikenal dengan sebutan Additive Manufacturing (AM). Teknologi fused deposition modelling (FDM) telah digunakan sebagai rapid prototyping ataupun pembuatan prototype yang cepat dengan polimer dengan materialnya adalah filament. Prinsip kerja dengan langkah FDM ialah dengan metode lapisan demi lapisan yang menggunakan komponen seperti heater nozzle pada bagian ini digunakan untuk melelehkan filament yang dipanaskan. Proses pembuatan prototype 3D printing dengan teknologi Fused Deposition Modeling model Ender dengan ukuran build yaitu 300 mm x 300 mm x 350 mm dan nozzle tunggal. digunakan untuk membuat objek penelitian dengan menggunakan nozzle pemanas yang berdiameter 0,4 mm, dan filament yang digunakan adalah Polylactic Acid (PLA) yang berdiameter 1,75 mm. Pengujian yang dilakukan yaitu uji akurasi dimensi menggunakan alat ukur jangka sorong digital dengan ketelitian 0.01 mm dan melakukan uji transparansi menggunakan alat pengujian transparansi yaitu lux meter. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode grey taguchi untuk menyelesaikan kasus multirespon, dimana telah ditentukan parameter proses seperti Nozle temperature, Print speed, Infil overlap ,Layer height dan Temperature based plate. Berdasarkan hasil pengujian, nilai untuk uji akurasi dimensi untuk diameter tertinggi yaitu 35,33 mm dan terendah 35,01 mm. Pada pengujian akurasi diameter tinggi nilai tertinggi yaitu 3,16 mm dan terendah 2,65 mm, sedangkan pengujian tingkat transparansi tertinggi 223,66 lux dan terendah adalah 100,66 lux. Kata Kunci: 3D Printing, Grey Taguchi, Transparansi. 
Institution Info

Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung