DETAIL DOCUMENT
DAYA TERIMA UJI ORGANOLEPTIK DAN KADAR SERAT DALAM Pembuatan Snack Bar Berbasis Tepung Rumput Laut dengan Penambahan Buah Nangka dan Kacang Hijau Untuk Remaja
Total View This Week0
Institusion
Poltekkes Kemenkes Bengkulu
Author
WIANGGI, INDA
Yuliantini, Emy
Kusdalinah, Kusdalinah
Haya, Miratul
Pravita, Ayu
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2024-12-10 03:42:46 
Abstract :
Snack bar merupakan salah satu cemilan ringan dalam bentuk batangan berbahan dasar sereal atau kacang-kacangan. Umumnya snack bar mengandung energi, protein, dan serat. Kandungan seratnya sekitar 1 gram per 25 gram takaran saji Tujuan Penelitian adalah untuk mengetahui gambaran daya terima uji organoleptik dan kadar serat snack bar yang paling disukai berbasis tepung rumput laut dengan penambahan buah nangka dan kacang hijau untuk remaja. Hasil penelitian dari tiga produk yang diuji (Formula 1, Formula 2, Formula 3) menunjukkan bahwa aroma (p = 0,215) tidak adanya perbedaan terhadap daya terima organoleptik dan, sedangkan daya terima organoleptik warna (p = 0,029), rasa (p = 0,000) dan tekstur (p = 0,000) menunjukkan bahwa adanya perbedaan. Maka pada daya terima organoleptik warna, rasa dan tekstur dilanjutkan dengan uji Mann-Whitney. Kesimpulan Dari tiga perlakuan snack bar dengan formula snack bar berbasis tepung rumput laut dengan penambahan buah nangka dan kacang hijau didapatkan produk yang paling disukai adalah Formula 3 dan kadar serat snack bar 14,01 % 
Institution Info

Poltekkes Kemenkes Bengkulu