DETAIL DOCUMENT
Analisis Faktor yang Mempengaruhi Pemakaian Metode kontrasepsi jangka panjang (MJKP)di Wilayah Kerja Puskesmas Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun 2021
Total View This Week0
Institusion
Poltekkes Kemenkes Bengkulu
Author
PUTRI, CATHARINA HERMANUS
Andriani, Lusi
Yuniarti, Yuniarti
Eliana, Eliana
Yaniarti, Sri
Subject
RG Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2021-10-21 04:23:34 
Abstract :
Salah satu strategi dasar upaya menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI)adalah semua kehamilan hendaknya kehamilan yang direncanakan.Penelitian bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemakaian metode kontrasepsi jangka panjang di wilayah kerja Puskesmas Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun2021. Desain penelitian ini menggunakan survey analitik dengan metode crosssectional. Populasi adalah seluruh akseptor KBtahun 2021 di Wilayah Kerja Puskesmas Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah sebanyak 1.177 orang.Sampel diambil dengan teknik purposive sampling sebanyak 93 orang responden..Teknik analisis menggunakan Univariat, Bivariat (Chi square) dan Multivariat(RegresiLogistik Ganda) Didapatkan hasil: Ada hubungan usia, paritas, pengetahuan dan pendidikan dengan pemakaian Metode Kontrasepsi Jangka Panjang(MKJP).Tidak ada hubungan pekerjaan dengan pemakaian Metode Kontrasepsi Jangka Panjang(MKJP)diWilayah Kerja Puskesmas Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun 2021.Dari hasil regresi logistik di ketahui bahwa paritas,pengetahuan dan pendidikan secara bersamaan memiliki pengaruh terhadap pemakaian Metode Kontrasep si Jangka Panjang(MKJP)di Wilayah Kerja Puskesmas Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun 2021. Diharapkan hasil penelitian ini dapat meningkatkan dukungan petugas kesehatan dalam melaksanakan tugas pelayanan Keluarga Berencana (KB) untuk pemberian edukasi dan konseling demi terwujudnya penggunaan kontrasepsi yang rasional bagi akseptor KB sehingga meminimalisir kehamilan tidak diinginkan dan dapat menurunkan Angka Kematian Ibu(AKI). 
Institution Info

Poltekkes Kemenkes Bengkulu