DETAIL DOCUMENT
Hubungan Asupan Karbohidrat Sederhana, Serat dan Kepatuhan Minum Obat Hipoglikemik Oral (OHO)dengan Kadar Glukosa Darah pada Penderita Diabetes Melitus di Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu Tahun 2021
Total View This Week0
Institusion
Poltekkes Kemenkes Bengkulu
Author
UTAMI, DHELA
Kusdalinah, Kusdalinah
Krisnasary, Arie
Suryani, Desri
Natan, Okdi
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2024-12-10 02:30:40 
Abstract :
Penderita diabetes melitus dengan asupan karbohidrat sederhana yang tinggi memiliki resiko lebih besar untuk peningkatan kadar glukosa darah. Mekanisme serat terhadap penyembuhan diabetes adalah dengan menurunkan efisiensi penyerapan karbohidrat sederhana. Selain itu kepatuhan pengobatan juga menjadi salah satu masalah yang berperan dalam kegagalan pengontrolan kadar gula darah. Tujuan penelitian ini mengetahui hubungan asupan karbohidrat sederhana, serat dan kepatuhan minum obat hipoglikemik oral (OHO) dengan kadar glukosa darah pada penderita diabetes melitus di Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu Tahun 2021. Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dengan desain cross setional. Sampel 60 orang di Puskesmas Sukamerindu diambil secara purposive sampling. Instrumen penelitian ini kuesioner food record (7x24 jam) dan kuesioner kepatuhan minum obat. Menggunakan uji statistik chi-square dengan ?=0,05. Analisis data univariat dan bivariat. Sebagian besar asupan karbohidrat sederhana lebih dari kebutuhan yaitu 42 orang (70%), hampir seluruh asupan serat kurang dari kebutuhan yaitu 55 orang (91,7%), sebagian besar tidak patuh yaitu 35 orang (58,3%), glukosa darah puasa sebagian besar tidak normal yaitu 40 orang (66,7%). Ada hubungan asupan karbohidrat sederhana dengan kadar glukosa darah nilai p=0,007, ada hubungan asupan serat dengan kadar glukosa darah penderita diabetes dengan nilai p=0,038 dan ada hubungan kepatuhan minum obat hipoglikemik oral dengan kadar glukosa darah penderita diabetes melitus dengan p=0,033. Ada hubungan asupan karbohidrat sederhana, serat dan kepatuhan minum obat hipoglikemik oral (OHO) dengan kadar glukosa darah pada penderita diabetes melitus di Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu Tahun 2021. Pasien dapat terus melakukan pengecekkan secara berkala kadar glukosa darahnya, mengkonsumsi sayur dan buah tinggi serat serta rutin mengkonsumsi obat hipoglikemik dan membatasi konsumsi gula sederhana 
Institution Info

Poltekkes Kemenkes Bengkulu